Selasa, 01 April 2014

PC bukan berarti Personal Computer !

Dalam dunia Konseling, PC diartikan sebagai Profesional Conselor. Sebelum kita mengetahui tentang kriteria seorang Profesional kita harus mengetahui apa itu conselor? Conselor adalah seorang manusia yang memiliki faktor pembeda dengan yang lainnya. Apabila kita berbicara mengenai conselor kita tidak boleh melupakan suatu academic qualification untuk menjadi seorang conselor sejati. Beberapa poin penting yang harus kita ketahui tentang academic qualification yaitu : Latar Belakang Academic seorang conselor sebaiknya adalah seorang S1 BK atau D3 yang dibekali dengan PPK (Pendidikan Profesi Konseling), Experience dalam bekerja minimal 3 tahun, Competence , ini terbagi menjadi 4 dimensi pedagogi,personal,sosial dan profesional.
Apakah anda masih penasaran dengan PC ?
Pada zaman informatika ini banyak orang yang mengartikan PC sebagai personal computer padahal tidak hanya itu saja, PC juga dalam bidang psikologi konseling memiliki arti tersendiri yaitu Profesional Conselor. Bisakah anda bayangkan Seorang profesional itu seperti apa? Seperti anda, seperti penulis blog ini atau yang lain?. Seorang profesional itu tentunya yang terpenting adalah sebuah Identitas diri/ find the identity, banyak cara untuk kita menunjukan bahwa kita seorang profesional, misalkan seorang psikolog dimana dan kemana saja memakai baju “I Love Psychologist” atau seorang conselor “I’m a Conselor” semua itu menunjukan sebuah identitas. Setelah sebuah identitas seorang PC juga harus menghargai dan menghormati diri mereka sendiri, mengenali dan menerima kekurangan mereka sendiri,terbuka untuk mengubah, memperluas kesadaran mereka tentang diri dan orang lain,memiliki gaya konseling dan mengembangkannya, mereka harus otentik, jujur, tulus dan memiliki rasa humor, dll.

Pada umumnya setiap orangdapat menyebutkan dan membayangkan apa saja yang harus dimiliki oleh seorang PC tapi yang terpenting adalah sebuah Identitas diri bagi seorang conselor.

1 komentar: